Minggu, 31 Oktober 2010

ESOK SIDANG SINODE KE-36

Pada hari Sabtoe tt. 7 h.b. September 1935 jam 9 pagi Synode jang pertama dari G.P.M. moelai dibuka dalam bilik makan Stovil olek Ketoeanja t. Ds. J. E. Stap, kemoedian dari moerid2 Stovil menjanji Tahlil 78:1, selakoe sjoekoer kepada Toehan jang telah mengadakan Synode ini berhoeboeng dengan Geredjanja dalam daerah Maloeka ini.
Synode ini dihadiri ketjoeali ketoea Ds. Stap, hadirlah djoega toean2 Dr. Slotemaker de Bruine, wakil pemerintah Agoeng, Directeur Stivil. Toean Ds. Tutuarima, Directeur Sekolah Goeroe Djoemat, Toean Inl. Leeraar J. Loppies, dan oetoesan2 Classis :
1.Ambon Kota : t.Pendeta Bergstra, t. A. J. Soselisa dan toean J. Tupamahu.
2.Poelau Ambon : t. Pendeta D. Bunte, t. J. Sitaniapessy, t. J. J. Papilaja, t. Ch. Picaulija, t. S. Pattirane, t. Jac. Huwae
3.Lease : t. Pendeta Zollner, t. Z. Titahelu, t. I. Aipassa, t. W. Aipassa, t, Manusama, t. J. Picaulij, t. D. Kesauly.
4.Ceram Barat : t. Pendeta Thiede, t. J. Hitiaubessy, t. Ph. Leimena.
5.Ceram Timoer : t. S. Ririmasse dan t. H. Pietrsz.
6.Banda : t. M. A. Paaijs dan t. Latuperissa.
7.Tamoe2 : t. Pendeta2 Ds. Mostert, t. de Rooy, t. van Vessem, t. rehatta, t. J. A. Latumahina, dan t. J. Sapuleta oetoesan2 Inl. Leeraarsbond.

Mendahoeloei pokok2 peroendingan ditimbang, t. Ketoea Ds. J. E. Stap membawa oeraiannja dari pada Injil Jahja 19:10 dan 10:18 jang isinja dengan pendek “dari koeasa jang menghidoepkan itoelah koeasa Pilatoes”.
Dari catatan sejarah diatas, beta ajak katong samua untuk merenungkan beberapa hal :
1.Bahwa hanya Tuhan Allah didalam Yesus Kristus yang telah menyatakan karya MuliaNya bagi orang-orang Maluku. Sejak hari Kamis, 5 September 1935 (persipanan pelantikan G.P.M.) dan Jumat, 6 September 1935 jam 9 pagi di rumah Gereja Besar Bandar Ambon (Pelantikan G.P.M. – diakui sebagai Gereja yang berdiri sendiri), hingga Sidang Sinode Pertama, 7 September 1935. Karena itu GPM akan tetap hidup melalui puji-pujian dan pengakuan akan karya Yesus Kristus yang Mulia, selama Ia berkenan memakai GPM agen keselamatan. Apakah katong membangun GPM yang berkenaan kepadaNya ?
2.Karya Yesus Kristus yang mulia itu nyata menyertakan orang-orang Maluku untuk membangun “Tubuh Kristus” . Pada tahun 1949, wilayah pelayanan GPM meliputi Classis dan afdeeling; Classis Ambon Kotta, Poelau Ambon, Pp. Soela, Lease, Ceram Barat, (Piroe, Honitetoe, Taniwel), Ceram Timoer (Amahai,Teloetih), Banda, Ternate, Afdeeling Wahai en Geser (Wahai, Geser), Boeroe (Baeroe Oetara, Boeroe Selatan), Pp. Kei, Pp. Aroe, Pp. Babar, Pp. Kisar, Pp. Tanimbar (Zuid Tanimbar, Noord Tanimbar), Zuid-Nw. Guinea (Merauke, Moeting, Onggaja, Po Epe< Wello, Alatepi,Ihlep, Wekboekti, Nakias-Kiwalan, Digoel, Mapa), West-Nw. Guina (Fak-Fak, Kokas, Kaimana, Mandiwa, Mimika,Inanwatan). Sampai saat inipun Allah tetap bekerja dalam “diri” orang-orang Maluku dan Maluku Utara. Katong samua masih tau deng rasa akang kaseng ?
3.Sejak awal “kuasa” memang mesti dikritisi. Mengagetkan memang, Ds. J. E. Stap menyinggung tentang kuasa Pilatus. Mari baca ulang saja : (1) Yohanes 19 : 10, Maka kata Pilatus kepadaNya : “Tidakkah Engkau mau bicara dengan aku ? Tidakkah Engkau tahu, bahwa aku berkuasa untuk membebaskan Engkau, dan berkuasa juga untuk menyalibkan Engkau ?” (2) Yohanes 10:18, Tidak seorangpun mengambilnya daripadaKu, melainkan Aku memberikannya menurut kehendakKu sendiri. Aku berkuasa memberikannya dan berkuasa mengambilnya kembali. Inilah tugas yang Kuterima dari BapaKu. Kuasa memang ada dalam GPM, tetapi kuasa yang bersumber dari Tuhan Allah. Kuasa yang menjadi daya dorong (spirit, Roh Kudus)) bagi perjuangan pembebasan dan penyelamatan manusia dan ciptaan lainnya. Dalam pengertian ini, kuasa tidak harus diperebutkan, apalagi diperjualbelikan. Awas, Antua Basar ambel pulang akang !
Terima kasih vor samua basudara yang bekerja dengan sungguh-sungguh bagi pekerjaan menanam dan menyiram. Basudara samua yang telah berkorban bagi pembangunan GPM, “Tubuh Kristus” di Maluku deng Maluku Utara. Salamat memasuki Sidang ke-36 Sinode GPM.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar